Bengkulu Tengah, MC Benteng - Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) mingguan melalui zoom Meeting di pimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI Muhammad Tito Karnavian dari Gedung Bhakti Praja Jakarta. Senin (27/3/2023)

Rakor di ikuti oleh TPID Bengkulu Tengah yang di pimpin oleh Pj Bupati Dr. Heriyandi Roni, M.Si., di dampingi Sekretaris Daerah Drs. Rachmat Riyanto,.ST., M.AP.,  turut hadir Para Asisten  Inspektur Inspektorat  Perwakilan BPS serta beberapa unsur lainnya.

Dalam kesempatan tersebut Mendagri RI Tito Karnavian menyampaikan bahwa negara Indonesia saat ini berada pada peringkat ke 8 dari 24 negara G20 dengan  tingkat inflasi terendah. 

" Kita sebagai negara kesatuan telah memiliki kinerja yang cukup baik dalam mengatasi inflasi, sehingga di harapkan tingkat inflasi di Indonesia juga semakin rendah yang mengakibatkan tingkat harga brang pangan menjadi stabil juga." Ungkapnya 

Di jelaskan Mendagri Tito Karnavian  bahwa kondisi inflasi di Indonesia semakin menurun dan pada bulan Maret 2023 ini menurun pada angka 4,97% dengan berbagai upaya yang di lakukan pemerintah daerah dengan saling bersinergi.

" Beberapa upaya yang perlu dilakukan pemerintah daerah dalam penanganan inflasi yaitu operasi pasar murah, pemberian bansos bagi masyarakat yang tidak mampu, mengecek kecukupan supply pangan daerah masing-masing dan melakukan intervensi jika terjadi kenaikan komoditas tertentu." Harapnya

Selanjutnya Mendagri RI beserta TPID seluruh Indonesi mendengarkan pemaparan dari BPS terkait persentase Inflasi di Daerah serta beberapa Tim Pengendalian Inflasi lainnya di Indonesia (MC/EK)

20