Bengkulu Tengah, MC Benteng - Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) melakukan Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bengkulu Tengah bertempat di Ruang Kerja Bupati (RKB). Senin (6/11/2023)

NPHD di lakukan langsung oleh Penjabat Bupati Dr. Heriyandi Roni,.M.Si., Ketua KPU Bengkulu Tengah Meiky Helmansyah, S.Pd.,Ketua Bawaslu Bengkulu Tengah Evi Kusnandar. Turut hadir Sekretaris Daerah Drs. Rachmat Riyanto, S.T., M.AP., Kepala BKD Lily Trianti, S.Sos., Plt. Kepala Kesbangpol Eka Nurmaeni, S.E., M.Pd., serta beberapa anggota Komisioner KPU dan Bawaslu Kabupaten Bengkulu Tengah.
Dalam Kesempatan itu, Pj. Bupati Bengkulu Tengah Heri Roni menyampaikan bahwa dukungan Pemkab merupakan bukti suport terhadap pelaksanaan Pilkada. Pasalnya, tanggung jawab pelaksaan Pilkada bukan hanya kewajiban KPU dan Bawaslu. Akan tetapi, Pilkada dan Pemilu merupakan hal kompleks karena terdiri dari banyak aspek dan rawan kepentingan politik.

" Pemda akan mendukung semua upaya-upaya KPU maupun Bawaslu dalam penyelenggaraan pemilu dan pilkada 2024 mendatang. Selain itu, di harapkan pemilu dan pilkada 2024 mendatang dapat berjalan dengan baik dan sukses agar terciptanya iklim demokratis yang kondusif sesuai dengan harapan bangsa Indonesia," ungkapnya
Sementara itu, di tempat yang berbeda Sekretaris Daerah Rachmat Riyanto menjelaskan kagiatan penandatangan NPHD ini merupakan salah satu dukungan dan support dari pemerintah daerah dalam mensukseskan pemilu dan pilkada serentak tahun 2024 mendatang.

" Hari ini Pemkab menyerahkan 40% dulu sesuai dengan ketentuan yang berlaku kepada KPU dan Bawaslu. Selanjutnya nanti pihak KPU dan Bawaslu akan melengkapi administrasi lainnya sehingga segera dapat di cairkan," pungkasnya
Selain itu, Ketua KPU Bengkulu Tengah Meiky Helmansyah mengungkapkan bahwa bahwa rencana anggaran biaya (RAB) KPU yang telah diajukan ke Pemkab Bengkulu Tengah. Sehingga nantinya di harapkan prosedur pembiayaan pada pemilu dan pilkada 2024 mendatang berjalan dengan baik.
" Kami berharap kegiatan pemilu dan pilkada 2024 mendatang dapat sukses dan berjalan secara demokratis," ungkapnya
Di lain pihak, Ketua Bawaslu Bengkulu Tengah Evi Kusnandar menjelaskan Kabupaten Bengkulu Tengah merupakan Kabupaten pertama di Provinsi Bengkulu yang melakukan NPHD, itu berarti Pemkab Bengkulu Tengah memberikan suport yang baik bagi kelancaran pemilu dan pilkada 2024 mendatang.
" Terima kasih kepada pemkab Bengkulu Tengah karena dengan adanya suport melalui NPHD ini, kegiatan yang akan di laksanakan 2024 mendatang dapat di persiapkan sedini mungkin agar dapat berjalan dengan lancar dan sukses," terangnya


Setelah penandatanganan, Pj. Bupati Bengkulu Tengah menyerahkan NPHD secara langsung kepada Ketua KPU dan Bawaslu. Demikian (MC/EK)
20
Login Form
Silahkan login dengan mengisi informasi dibawah iniRegistrasi Akun