Bengkulu Tengah, MC Benteng - Pj Bupati Bengkulu Tengah Dr.Heriyandi Roni, M.Si didampingi Sekretaris Daerah Drs. Rachmat Riyanto, S.T., M.AP menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bengkulu Tengah yang ke IV Tahun 2024 di Pendopo Bukit Kandis. Rabu (28/08/2024) 

Hadir langsung Unsur Forkopimda Bengkulu Tengah, Asisten dan Staf Ahli Bupati, Ketua MUI Provinsi Bengkulu Prof.Dr.Rohimin, M.Ag., Kepala Kantor Kemenag Bengkulu Tengah Drs.H.Zainal Abidin, M.H., Ketua MUI Bengkulu Tengah H.Tarmizi, S.Pd beserta jajaran, Ketua DWP Bengkulu Tengah Dr.S.Damarini Rachmat, MPH., TP PKK Bengkulu Tengah, Ketua FKUB, para camat, tokoh agama, dan undangan lainnya. 

Musda MUI kali ini memiliki tema "Meningkatkan Peran Serta Ulama Dalam Mewujudkan Masyarakat Berkualitas (Khairah Ummah) Menuju Kabupaten Bengkulu Tengah yang Makmur dan Sejahtera" 

Dalam laporannya selaku pelaksana kegiatan Ketua MUI Benteng Tarmizi menyampaikan tujuan dari musda ini yaitu dalam rangka memenuhi agenda konstitusional organisasi  MUI yang merupakan forum tertinggi organisasi guna merefleksi dan mengevaluasi kinerja pengurus sebagaimana diatur dalam peraturan dasar dan peraturan rumah tangga MUI. 

"Dari penyelenggaraan musda ini diharapkan akan dirumuskan program kerja lima tahun kedepan serta akan dibentuk kepengurusan baru masa periode 2024-2029 dan keputusan-keputusan strategis organisatoris lainnya untuk perkembangan dan kemajuan MUI Kabupaten Bengkulu Tengah" 

Dalam sambutannya Ketua MUI Provinsi Bengkulu menyampaikan sejarah berdirinya MUI dan tugas dari MUI.

"MUI merupakan organisasi payung, organisasi islam yang sudah berdiri sejak tahun 1975, berdirinya MUI Provinsi Bengkulu dihadiri K.H Yusuf Aziz Ketua yayasan Darussalam dan Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu pada masa itu. Tugas dari MUI yang pertama menjaga agama mulai dari sumber ajarannya, pemahaman ajarannya dan penerapannya, dan hubungan ajaran tersebut dengan kearifan lokal, yang kedua memeilihara, merawat serta menjaga umat dan yang ketiga sebagai partner pemerintah mendukung program pemerintah serta memberikan kritik dan masukan pada pemerintah" 

Dalam arahannya Pj Bupati Bengkulu Tengah Heri Roni menyampaikan peran ulama sebagai figur penuntun, figur keteladanan dan panutan umat sangat penting. 

"Kita bersyukur dan merasa bangga memiliki organisasi yang sering kita sebut dengan MUI, melalui organisasi ini akan terbina kerukunan dan persaudaraan antat golongan, antar aliran, antar organisasi islam yang kita kenal dengan istilah ukhuwah islamiyah, ukhuwah wathoniyah, dan ukhuwah insanyah, oleh karena itu saya menyambut baik setiap gerak langkah yang dilaksanakan oleh MUI di daerah ini" 

Heri Roni menambahkan agar Bengkulu Tengah kedepan tidak hanya maju dan dikenal karena kandungan sumber daya alam yang menjanjikan, melainkan juga maju dan dikenal karena keindahan suasana masyarakatnya yang beriman dan bertaqwa, berbudaya serta berakhlaktul karimah. (MC/BDR)

 

20