Bengkulu – Pj Bupati Bengkulu Tengah Dr. Heriyandi Roni, M.Si didampingi Sekda Bengkulu Tengah Drs.Rachmat Riyanto, S.T.,M.AP menghadiri pembukaan Roadshow Bus KPK 2023 di Provinsi Bengkulu.

Roadshow Bus KPK yang mengusung tema "Jelajah Negeri, Bangun Antikorupsi" Kegiatan ini dimulai sejak 30 Agustus hingga 3 September 2023 yang dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Rosjonsyah di Lapangan Merdeka Bengkulu, Kamis (31/08/2023).

Deputi Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat Wawan Wardiana dalam sambutannya mengajak masyarakat Bengkulu untuk ikut serta dalam upaya pencegahan korupsi. 

"Roadshow Bus KPK ini merupakan upaya KPK dalam menanamkan nilai-nilai antikorupsi, KPK juga mengajak masyarakat agar dapat berkontribusi bersama-sama memberantas korupsi di Bengkulu "terangnya 

Sementara itu Wakil Gubernur Bengkulu Rosjonsyah berharap Kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran lebih bagi seluruh ASN di Provinsi Bengkulu. 

" ASN yang berakhlak akan ikut mengurangi tindak pidana korupsi, sehingga dapat mewujudkan Pemerintah yang bersih dan bebas korupsi" Jelasnya (MC/Tim) 

20