Bengkulu Tengah, MC Benteng - Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah melalui Dinas Kesehatan melaksanakan jalan santai bertabur dooprise serta syukuran HKN ke 61 yang ditandai dengan pemotongan Tumpeng oleh Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakat dan Kesejahteraan Masyarakat, Gunawan Rozali, SE, MM bertempat di Kantor Dinas Kesehatan Bengkulu Tengah, Pusat Perkantoran Renah Semanek. Jum'at (14/11/2025)
Kegiatan yang Mengangkat tema "Generasi Sehat, Masa Depan Hebat" dihadiri oleh Kepala Dinkes Benteng, Barti Hasibuan, SKM, Direktur RSUD Benteng, beberapa Kepala OPD, para Kepala Puskesmas serta ASN di ruang lingkup Dinas Kesehatan Bengkulu Tengah.

Dalam sambutannya , Gunawan Rozali menyampaikan Peringatan HKN ke-61 tahun ini mengusung tema 'Generasi Sehat, Masa Depan Hebat', yang mengandung pesan kuat tentang pentingnya membangun generasi muda yang sehat, tangguh, dan berdaya saing sebagai fondasi menuju Indonesia Emas 2045.Peringatan HKN yang menekankan bahwa HKN tahun ini bukan hanya sekadar peringatan, tetapi juga momentum refleksi dan proyeksi masa depan kesehatan bangsa.
"Investasi terbesar bagi kejayaan bangsa ini adalah investasi pada kesehatan generasi mudanya,mengajak masyarakat untuk senantiasa menjaga kesehatan, membangun semangat. Hal tersebut bertujuan menciptakan masyarakat yang sehat dan produktif, serta memberikan dampak positif untuk semua elemen kehidupan.Sinergi dan kolaborasi yang erat seluruh elemen masyarakat dapat di tegakkan menuju perubahan yang lebih baik kedepan," ungkapnya

Dalam kesempatan tersebut Barti mengatakan usia 61 HKN tahun 2025 merupakan usia yang matang dimana melalui tema "Generasi Sehat, Masa Depan Hebat"seluruh ASN tetap kompak serta memiliki satu visi satu misi dalam membangun pelayanan kesehatan lebih baik lagi kedepan.Terutama dalam peningkatan pelayanan Cek Kesehatan Gratis(CKG) serta pengentasan penyakit TBC.
"Kedepan akan semakin berat baik itu pencegahan penyakit maupun pelayanan kesehatan yang akan kita hadapi,oleh sebab itu saya berpesan agar selalu kompak serta memiliki satu visi satu misi dalam melaksanakan program, terutama program prioritas dari Pak Presiden yakni peningkatan layanan CKG kepada masyarakat serta pengentasan TBC di Kabupaten Bengkulu Tengah," tutupnya
20
Login Form
Silahkan login dengan mengisi informasi dibawah iniRegistrasi Akun