Bengkulu Tengah, MC Benteng - Penjabat Bupati Bengkulu Tengah Dr. Heriyandi Roni, M.Si., di dampingi Sekretaris Daerah Drs. Rachmat Riyanto, S.T., M.AP., melihat secara langsung panggung hiburan malam pertama dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Bengkulu Tengah ke 15 yang berlangsung di Lapangan Gunung Bungkuk, Belakang Kantor Bupati Bengkulu Tengah. Kamis malam (22/6/2023)
Pada panggung hiburan di malam pertama ini menampilkan beberapa hiburan, seperti Penampilan Tari Kreasi dari salah satu sanggar di Bengkulu Tengah, Sarafal Anam, penyanyi lagu daerah, tutur kata tingkat Sekolah Dasar dan beberapa hiburan lainnya. Selain itu, juga dilakukan pengumuman serta penyerahan penghargaan di beberapa kategori setiap OPD pelaksana dan juga beberapa lomba antar OPD di kabupaten Bengkulu Tengah.
Saat di wawancarai media, Sekretaris Daerah Rachmat Riyanto menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran yang telah bekerja sama dan mendukung seluruh kegiatan dalam peringatan HUT Kabupaten Bengkulu Tengah yang ke 15 tahun 2023 ini.
" Dikarenakan Covid sudah berlalu, oleh sebab itulah Pemerintah Daerah memberikan hiburan yang melibatkan jajaran maupun masyarakat umum untuk semarak dalam memeriahkan HUT Kabupaten yang kita cintai ini. Kita semua mengajak masyarakat juga untuk selalu ikut hadir menyemarakkan setiap kegiatan yang di selenggarakan hingga nanti malam puncaknya pada tanggal 24 Juni 2023," ungkapnya
Adapun pemberian penghargaan dan pemenang dalam beberapa perlombaan adalah sebagai berikut.
* Penghargaan :
- Petugas Penyuluh Lapangan KB ( Hatik Sapawi Kadar, S.IP)
- Akseptor MOP / MOW terbaik ( Hartawan Amarli)
- Akseptor IUD terbaik ( Nasidaria)
-Tim kuluarga Terbaik (Fitri Wulandari)
- Pengguna Katalog Lokal terbaik (Bappeda)
- Tata Kelola pengadaan Barang dan Jasa terbaik ( DPUPR)
- Penayangan rencana Umum pengadaan terbaik ( BKPSDM)
- Perusahaan perkebunan yang aktif meyampaikan laporan rutin perkembangan usaha ( PT. Agri Andalas)
- Kelompok tani yang paling berhasil melaksanakan program peremajaan kelapa sawit ( Kelompok Tani Kembang Tanjung Desa Karang Tinggi )
- PPK yang berhasil menjalin kerja sama dengan BPTP Provinsi ( Jaka Santoso, S.P)
- Petani yang berprestasi dalam penggunaan teknologi tepat guna dan berinovasi memanfaatkan lomba air kelapa menjadi herbisida organik sistemik ( Andreas Sumadi)
- Penggerak terbaik dalam mensukseskan vaksinasi mulut dan kuku ( Dwi Puspo P., S.pt. M.Ling)
- Petugas terbaik dalam inseminasi buatan pada ternak sapi ( Martuah Handayani)
- Penghargaan kepada Posyandu Terbaik
1. Posyandu Mekar Sari Desa Harapan Makmur Kecamatan Pondok Kubang
2. Posyandu Lestari Desa Sidodadi Kecamatan Pondok Kelapa
3. Posyandu Rafflesia Desa Bukit Kecamatan Semidang Lagan.
* OPD dengan Nilai PMPRB terbaik (juara 1 Disdukcapil, Juara 2 BKPSDM, Juara 3 Dinkes)
* OPD dengan nilai sakip terbaik ( Juara 1 Bappeda, Juara 2 Inspektorat, Juara 3 Dinkes)
* Lomba Kebersihan OPD (Juara 1 Dinkes, Juara 2 DKPP, Juara 3 Inspektorat). (MC/EK)
20
Login Form
Silahkan login dengan mengisi informasi dibawah iniRegistrasi Akun